7 Februari 2023 2:07 pm

Hati-hati, Moms! Sering Terpapar AC Bikin Kulit Kering

Hati-hati, Moms! Sering Terpapar AC Bikin Kulit Kering
Akhir-akhir ini kita sering merasa gerah. Kegerahan yang dirasakan ini tidak seperti biasanya. Apalagi jika dibandingkan dengan dulu ketika udara masih sejuk. Sekadar tidak melakukan kegiatan apapun dan tinggal di dalam rumah pun dapat membuat kita berkeringat saking gerahnya.

Untuk menghalau rasa gerah, kita akhirnya memasang AC atau air conditioner dan menghidupkannya sepanjang waktu. AC dapat membuat udara di sekitar terasa lebih dingin dan sejuk.

Akan tetapi, tahukah Bunda bahwa udara dingin yang keluar dari AC ini dapat menyebabkan kulit Bunda terasa kering dan iritasi? Kulit yang terkena paparan terus-menerus dengan udara dingin dari AC dapat menyebabkan kulit menjadi kering. Penggunaan AC dapat menyebabkan kulit menjadi kering karena AC dapat mengeluarkan udara yang kering dan membuat kelembapan di ruangan menjadi rendah. Nah, hal ini dapat memicu kulit kehilangan kelembapan alami dan menjadi kering.

Udara yang terlalu kering dari AC dapat mengurangi kelembapan alami pada kulit, yang dapat menyebabkan iritasi dan kulit kering. Untuk mengurangi risiko kulit kering akibat paparan AC, Bunda dapat mencoba beberapa tips berikut.

1. Menggunakan pelembap setelah terpapar AC

Pelembap akan membantu menjaga kelembaban kulit dan mengurangi rasa kering. Pelembap ini selain dibalurkan di kulit wajah juga wajib diaplikasikan di tangan, kaki, dan bagian tubuh lain yang membutuhkan. Produk perawatan kulit atau skincare yang mengandung bahan-bahan pelembap biasanya menggunakan bahan kandungan seperti glycerin dan hyaluronic acid. Pelembap juga dapat dipakai setelah mandi atau sebelum tidur.

Cegah kulit kering bersisik dengan produk herbal yang aman BPOM dan halal ini. Dijamin kulit lembap dan glowing!
Cegah kulit kering bersisik dengan produk herbal yang aman BPOM dan halal ini. Dijamin kulit lembap dan glowing!

2. Menggunakan humidifier

Humidifier dapat menambah kelembapan pada udara di ruangan, yang dapat membantu menjaga kulit tetap lembap dan dapat membantu mengurangi kekeringan pada kulit. Saat ini ada banyak produk humidifier dengan harga terjangkau yang bisa dibeli di toko maupun marketplace.

3. Menghindari mandi dengan air panas

Hindari mandi atau membasuh wajah dengan air yang terlalu panas. Air panas dapat mengeringkan kulit lebih cepat dibandingkan air hangat, sehingga sebaiknya basuh tubuh dengan air hangat atau dingin, baik saat mandi atau cuci muka.

4. Menghindari menggunakan sabun yang mengandung alkohol

Sabun yang mengandung alkohol dapat mengeringkan kulit, sehingga sebaiknya menggunakan sabun yang lembut atau sabun yang khusus untuk kulit kering.

5. Minum cukup air

Pastikan Anda minum cukup air sepanjang hari untuk menjaga kebutuhan air harian. Minum cukup air juga dapat membantu menjaga kelembapan tubuh dan kulit.

6. Gunakan sarung tangan dan kaus kaki

Jika Anda sebenarnya bukan orang yang terlalu suka menggunakan AC tapi terpaksa memakainya, gunakan saja sarung tangan dan kaus kaki. Dua benda ini gunanya untuk melindungi kulit dari paparan udara dingin.

7. Menghindari terlalu sering menggunakan AC

Cara terakhir jika tips-tips sebelumnya tidak mempan atau enggan dilakukan: tidak perlu terlalu sering menyalakan AC. Jika tidak perlu, cobalah untuk tidak terlalu sering menggunakan AC atau mengurangi waktu penggunaan AC. Menjauhkan diri dari AC selama beberapa saat setiap hari untuk memberi kesempatan pada kulit untuk menyerap kelembapan.

Kulit telanjur kering karena AC? Lembapkan pakai produk ini. Anti ribet, anti mahal! Sudah halal dan BPOM lho!
Kulit telanjur kering karena AC? Lembapkan pakai produk ini. Anti ribet, anti mahal! Sudah halal dan BPOM lho!

8. Menggunakan AC dengan suhu yang tidak terlalu dingin

Tidak bisa hidup tanpa AC? Tenang, masih ada solusinya, yaitu dengan menghidupkan AC dengan suhu yang pas. Menggunakan AC dengan suhu yang tidak terlalu dingin akan membantu mengurangi keringnya udara dan kulit Anda.

Kulit yang terlampau kering karena AC bisa menyebabkan kulit jadi keriput dan gatal. Padahal niat awal kita hanya untuk menghalau gerah, tapi malah membuat kulit jadi tidak selembap dulu. Nah, sekarang waktunya kembalikan kelembapan kulit dengan delapan cara di atas. Semangat menjalaninya, Bunda. (*NAFF/Freepik)
Blog Post Lainnya
Social Media
Alamat
0856-4184-0158
0856-4184-0158
Metode Pengiriman
-
-
-
@2024 Newcolla Official Inc.